Blog ini menulis tentang Kisah Nabi Muhammad SAW, Kisah Khalifah dan Kisah Islami

Sabtu, 12 Agustus 2017

Romantisme Rosululloh SAW



ROMANTISME ROSULULLOH BERSAMA ISTRI-ISTRINYA


Rosululloh SAW bersikap tawadhu (rendah hati) dihadapan istri-istrinya sampai-sampai Nabi Muhammad SAW membantu istri-istrinya dalam menjalankan pekerjaan rumah tangganya. Padahal sehari-harinya Nabi Muhammad SAW memilki kesibukan dan mobilitasnya yang sangat tinggi menunaikan kewajiban menyampaikan risalah Alloh Azza wa Jalla dan kesibukan mengatur kaum muslimin.

Aisyah RA, mengatakan, "Rosululloh SAW sibuk membantu istrinya dan jika tiba waktu sholat maka ia pun pergi menunaikannya".

Imam Al-Bukhari mencantumkan perkataan Aisyah ini dalam 2 bab didalam sahihnya, yaitu Bab Muamalah Seorang (suami) dengan Istrinya dan Bab Seorang Suami Membantu Istrinya. Urwah bertanya kepada Aisyah, "Wahai Ummul Mukminin, apa yang diperbuat Rosululloh SAW jika ia bersamamu di rumah?, Aisyah menjawab, "Ia melakukan seperti yang dilakukan salah seorang dari kalian jika sedang membantu istrinya, ia memperbaiki sandalnya, menjahit bajunya dan mengangkat air di ember." Dalam Syama'il karya At-Tirmidzi terdapat tambahan, "Dan memerah susu kambingnya..."

Ibnu Hajar menerangkan faidah hadis ini dengan mengatakan, "Hadis ini menganjurkan untuk bersikap rendah hati dan meninggalkan kesombongan (keangkuhan) dan hendaklah seorang suami membantu istrinya."

Sebagian suami ada yang merasa rendah diri dan gengsi jika membantu istrinya mencuci, menyelesaikan urusan rumah tangganya. Kata mereka, tidak ada istilah lagi, nyuci baju sendiri, merapihkan rumah yang tidak bersih dan jahit baju sendiri. Seolah-olah mereka menjadikan istri seorang pembantu dan memang tugasnya melayani suami. Apalagi jika mereka adalah para suami berjas berpenampilan necis, rapih, pekerjaan seperti ini tentu tidak layak dan tidak pantas mereka kerjakan. Atau mereka merasa ini hanyalah tugas ibu-ibu dan para suami tidak pantas dan tidak layak untuk melakukannya. Berikut ini beberapa kisah yang menunjukkan tawadhu' nya Rosululloh SAW dihadapan istri-istrinya :

Dari Anas bin Malik ia berkisah, "Suatu saat Nabi Muhammad SAW di tempat salah seorang istrinya maka istrinya yang lain mengirim sepiring makanan. Maka istrinya yang sedang bersamanya ini memukul tangan 


Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Kisah Nabi Muhammad SAW

Tidak ada komentar:

.f-nav{ z-index: 9999; position: fixed; left: 0; top: 0; width: 100%; padding:0 20px;} /* ini yang membuat menu menjadi melayang (fixed) */ .nav { background: rgba(26, 37, 82, 0.24); margin:0 0 20px 0; } .nav li { list-style-type:none; float:left; display:inline-block; padding:10px; }